Daftar Kamera Mirrorless Harga Murah Bisa Live Streaming HDMI Capture - VMIX, Broadcasting

Hai teman-teman, pada postingan kali ini saya ingin memberikan rekomendasi 5 kamera mirrorless yang bisa teman-teman gunakan untuk kebutuhan live streaming atau live production. Misalnya, untuk live streaming ceramah, ibadah, event, podcast, talkshow podcast, dan sebagainya.

Rekomendasi kamera yang saya berikan disini sudah saya seleksi dengan syarat sebagai berikut :

  • Support disambungkan ke switcher hdmi/mixer video menggunakan hdmi output
  • Bisa disambungkan ke HDMI Video capture
  • Memiliki fitur clean hdmi
  • Bisa menggunakan aksesoris Battery Dummy/DC Coupler Battery
  • Budget Ga Sampai 8 Juta atau kurang dari 8 juta

Note : Untuk menentukan kamera apa yang cocok untuk kita, teman-teman harus memahami kebutuhan untuk live streaming dengan foto/video pendek itu berapa persen. Misal kebutuhan live streaming 70%, sedangkan foto/video pendek 30%, saya sarankan gunakan kamera yang memang didesain oleh pabrikan untuk kebutuhan ini, contohnya jenis camcorder, cinema camera, atau video camera. Tetapi, apabila kebutuhan foto/video pendek lebih dari 50%, mungkin pilihan kamera dibawah ini bisa jadi pilihan. Tidak ada kamera yang sempurna bisa ini bisa itu, yang ada adalah sesuaikan dengan kebutuhan, dan maksimalkan sesuai budget.

5 Tipe Kamera Yang Bisa Untuk Live Streaming

Sony A5100

Kamera mirrorless sony a5100 ini menjadi rekomendasi pertama, salah satu alasannya kamera sony ini termasuk seri paling bawah yang sudah memiliki fitur clean hdmi output, sehingga bisa kita sambungkan ke hdmi capture atau switcher hdmi input, untuk resolusinya bisa 1080p. Harga kamera ini sekitar 5-6jtan.

Sony A6000

Kamera mirrorless sony a6000 secara spesifikasi masih mirip dengan a5100, bedanya untuk tipe a6000 ini memiliki body yang lebih besar, dan kokoh, kemudian untuk resolusi juga masih sama 1080p. Harga kamera ini sekitar 7jtan.

Canon M200

Kamera mirrorless canon m200 menjadi kamera canon seri termurah yang saat ini sudah mendukung fitur clean hdmi, jadi kalau teman-teman mau pake canon mirrorless tapi mau disambungkan ke hdmi capture atau switcher, maka kamera ini bisa jadi pilihan. Harga kamera ini sekitar 6-7jtan.

Lumix G7

Kamera mirroless panasonic lumix g7 ini termasuk kamera yang memiliki spesifikasi paling tinggi dengan harga paling murah, dengan harga 7jt-8jt teman-teman bisa gunakan kamera ini untuk record 4k, dan untuk hdmi nya juga bisa disambungkan ke hdmi capture ataupun switcher hdmi.

Fujifilm X-A5

Untuk melengkapi semua merk kamera yang saya tulis diatas, maka kali ini saya rekomendasikan dari brand fujifilm, tipe kamera mirrorless fujifilm x-a5 ini ternyata bisa juga clean hdmi, jadi bisa disambungkan ke hdmi capture atau switcher hdmi input. Harga sekitar 5-6jtan.

Itulah beberapa referensi rekomendasi kamera mirrorless yang bisa digunakan untuk kebutuhan live production atau live streaming secara professional, misal disambungkan ke hdmi capture atau switcher hdmi camera. Semoga bermanfaat.

Bonus Penjelasan Oleh Youtube.com/batamkamera

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.