Camera Action Yang Mempunyai Eksternal Mic

Camera Action Yang Mempunyai Eksternal Mic

Untuk teman-teman yang sedang mencari action camera dengan fitur eksternal microphone, mungkin artikel kali ini akan sangat membantu. Seperti yang kita ketahui bahwa tidak semua action camera itu memiliki fitur external mic, meskipun sebenarnya bisa di modifikasi.

Kelebihan adanya fitur port external mic pada action cam :

  1. Cocok untuk motovlogger, videographer, filmmaker.
  2. Bisa menangkap audio lebih jelas, karena menggunakan mic external sesuai kebutuhan.

Microphone yang bisa digunakan untuk action cam itu beragam, sesuai kebutuhan dan jenis port, kebanyakan jenis mic yang digunakan untuk action cam adalah jenis Microphone Clip On/Mic Clip 3.5mm.

Fitur microphone eksternal ini tidak akan digunakan jika didalam air, hehehhe.. masak ia mau ngerekam orang ngomong di dalam air.. blukutuk-blukutuk…

Camera Action Yang Mempunyai Eksternal Mic

B-PRO5 Alpha Edition 4k Mark 2s (AE2S)

Spesifikasi B-PRO5 Alpha Edition 4k Mark 2s (AE2S) kameraaksi

Kamera B-PRO5 Alpha Edition 4k Mark 2s merupakan kamera action bpro pertama yang sudah memiliki fitur microphone port, dengan adanya fitur ini maka kita bisa menggunakan microphone external dengan jack port 3.5mm.

Cocok untuk kamu yang ingin melakukan motovlogging, atau ingin mendapatkan kualitas audio yang bagus.

Baca : Spesifikasi B-PRO5 Alpha Edition 4k Mark 2s (AE2S)

GOPRO HERO 3/4/5

Camera Action Yang Mempunyai Eksternal Mic

Kamera Action Gopro sudah memiliki fitur microphone eksternal, hanya saja kamu perlu membeli adaptor mic sesuai dengan tipe gopro. Fungsi adapter tersebut akan merubah port mini usb/type c menjadi port jack audio 3.5mm.

Versi Gopro Hero 3, 4, 5 semuanya sudah bisa menggunakan fitur microphone external dengan tambahan adapter micrphone.

Yi 4K+

Camera Action Yang Mempunyai Eksternal Mic

Yi Action Camera ada tiga tipe yang beredar, yaitu Yi Action, Yi Action 4K, dan Yi Action 4k +. Untuk versi terbaru yaitu Yi 4K+ kini sudah memiliki fitur microphone eksternal, berbeda dengan versi sebelumnya yang tidak mendukung mic eksternal.

Untuk menggunakan microphone external di Yi Action 4K+, kita harus memiliki microphone adaptor type C to Jack Audio 3.5mm (Type-C for Microphone).

Baca : YI Technology Meluncurkan Yi 4K+ Ini Spesifikasi dan Penampakannya

SONY FDR-X3000R

Kamera action merk sony, yaitu SONY FDR-X3000R juga memiliki fitur port jack 3.5mm. Kelebihannya disini kita tidak perlu lagi menambahkan microphone adapter, karena port yang disediakan langsung port jack 3.5mm, jadi tinggal sambungkan/colok saja.

Baca : Nih lihat kecanggihan Action Camera SONY FDR-X3000R

Baiklah, itulah beberapa action camera yang memiliki fitur microphone external tanpa perlu dimodifikasi lagi, sangat cocok untuk teman-teman yang ingin mendapatkan kualitas audio yang bagus.

Jika postingan ini bermanfat, silakan tinggalkan komentar positif dibawah yah. Terimakasih.

3 KOMENTAR

  1. izin nanya kak, saya punya ezviz s5 kak mau saya pake mic wireless portable. apakah berfungsi dipake mic nya kak karena kalo pake mic ezviz bunyi anginnya kencang sekali jadi mengganggu dansuara pun gk kedengaran dan bisakah itu kak??

    • Untuk bikin konten seperti apa ya? kalau bunyi angin saat bikin konden sambil mengendarai motor, ya jelas saja, yang harus diperhatikan posisi mic dihelmnya.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.