Cara Ganti Battery Trigger Flash

Buat teman-teman yang menggunakan trigger universal seperti tipe PT04NE, PT16GY, atau Trigger Universal sejenis, pada artikel ini saya akan memberikan tutorial Cara Ganti Battery 23A Trigger PT04NE Transmitter.

Transmitter Trigger PT04NE

Jika teman-teman lihat bentuk trigger transmitter pt04ne, sekilas tidak akan terlihat letak batterynya, karena posisi battery trigger transmitternya ini ada dibagian dalam, jadi kalau kita mau mengganti battery maka harus membongkarnya menggunakan obeng.

Info Tentang Trigger :

Trigger flash memiliki dua bagian penting :

  1. Transmitter, yaitu bagian yang berfungsi mengirimkan sinyal dari kamera ke receiver flash, alat inilah yang biasanya dipasang diatas kamera.
  2. Receiver, yaitu bagian yang berfungsi menerima sinyal atau menerima perintah untuk menyalakan flash, alat inilah yang dipasang di flash eksternal.

Video Cara Ganti Battery Trigger PT04NE Transmitter

Persiapan :

  • Battery 23A 12V, bisa cari di toko kamera atau toko elektronik
  • Obeng *

Cara ini bisa menjadi solusi apabila punya trigger tetapi sudah tidak bisa konek atau tidak bisa nyambung, mungkin saja masalahnya battery trigger transmitternya habis.

Baiklah teman-teman, semoga artikel tutorial Cara Ganti Battery 23A Trigger PT04NE Transmitter bisa bermanfaat, dan apabila ada pertanyaan silakan langsung tuliskan dikomentar.

Baca juga : Cara menggunakan trigger universal wansen pt16gy

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.